Penjuru Dunia Tahu! Inilah Kuliner Indonesia yang Terkenal hingga ke Mancanegara

(Nusantara7.id) – Berbicara mengenai kuliner asal Indonesia, memang tidak akan ada habisnya. Karena dari Sabang sampai Merauke, banyak sekali makanan lezat nan menggiurkan.

Tak heran jika banyak makanan Indonesia yang terkenal hingga ke penjuru dunia. Apa saja kuliner tersebut?

Berikut kuliner Indonesia yang terkenal hingga ke penjuru dunia:

1. Rendang

Rendang adalah makanan khas Indonesia yang berasal dari Minang.

Sampai saat ini, rendang bisa ditemukan hampir di berbagai daerah di Indonesia. Khususnya di rumah-rumah makan Padang.

Rendang merupakan olahan daging yang dimasak bersama rempah-rempah dan santan.

Kelezatan dari makanan ini telah diakui dunia, dan dinobatkan oleh beberapa media sebagai makanan terenak yang ada di dunia.

2. Sate

Jika di Amerika ada menu BBQ, maka di Indonesia terdapat versi kearifan lokalnya sendiri yaitu sate.

Sama halnya dengan rendang, sajian sate juga bisa ditemukan di berbagai daerah di Indonesia, mulai dari restoran berbintang hingga warung-warung.

3. Martabak Manis

Martabak manis dijuluki pancake-nya Indonesia. Makanan khas bercita rasa manis ini, menjadi salah satu street food populer.

Karena bisa ditemukan di banyak tempat. Kuliner ini juga identik sebagai kuliner malam karena sering kali dijajakan pada saat malam hari.

4. Gado-Gado

Kuliner ini berasal dari Jakarta dan sudah mendunia. Sering disebut saladnya Indonesia, gado-gado merupakan campuran dari berbagai jenis sayuran yang direbus, kemudian dicampur dan disajikan bersama saus kacang.

5. Nasi Padang

Kuliner asal Sumatera Barat ini banyak digemari. Karena itu, kuliner asli Indonesia ini bisa ditemukan hampir di semua daerah di Indonesia, termasuk negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura.

6. Bakso

Bakso adalah kuliner kaki lima yang paling populer di Indonesia. Kuliner ini menjadi makanan yang paling diingat oleh Barack Obama, presiden Amerika Serikat saat berkunjung ke Indonesia.

Bahkan ia pernah menyebutkannya dalam pidatonya sebagai makanan paling diingat saat menghabiskan masih kecil di Indonesia.

7. Tempe

Tempe merupakan makanan yang terbuat dari fermentasi kacang kedelai dan merupakan salah satu bahan makanan asli di Indonesia.

Bahan makanan ini sangat populer di kalangan masyarakat dan sudah menjadi salah satu bahan makanan wajib untuk dimakan.

Tempe ini juga bisa diolah menjadi beragam makanan lezat seperti Tempe Orek, Tempe Kering, dan sebagainya.

8. Soto

Pada dasarnya, di setiap daerah memiliki keunikan dan varian yang berbeda dalam kuliner yang satu ini. Ada Soto Betawi, Soto Lamongan, dan lain-lain.

Soto menjadi makanan khas Indonesia yang banyak digemari dan sangat pupuler. Sajian makanan ini berkuah gurih dan kaya akan rempah. (AGP/AR)

Sumber: sindo.news.com

   Send article as PDF