(NS7) – Berita duka kembali menyelimuti dunia seni di Indonesia. Tokoh dan sastrawan besar Indonesia, Sapardi Djoko Damono meningal dunia pada usia 80 tahun di Rumah Sakit Eka Hospital BSD, Tangerang Selatan, Minggu (19/7) 2020, pukul 09.17 WIB.
Menurut rencana keluarga, jenazah akan dimakamkan sore hari ini selepas Asar di Taman Pemakaman Giritama, Giri Tonjong, Bogor, Jawa Barat. Namun, pihak keluarga mengabarkan pelayat tidak diperkenankan hadir dengan pertimbangan protokol kesehatan pemerintah dan persyaratan pihak pemakaman.
“Aturan pemakaman hanya untuk keluarga terdekat,” ujar kerabat dekat almarhum, Reda Gaudiamo kepada Katadata.co.id.
Sejumlah tokoh dan seniman di Indonesia pun mengucapkan belasungkawa atas kepergian tokoh besar tersebut.
“Innalillahi wa innaillahi roji’un: Penyair Sapardi Djoko Damono wafat pagi ini setelah beberapa bulan sakit. Maret 1940-Juli 2020,” ujar Sastrawan Goenawan Mohamad di akun Twitter.
Penyair Indonesia, Joko Pinurbo juga turut membagikan kabar duka tersebut melalui Twitter.
Ungkapan duka cita juga dituliskan Pemimpin Redaksi Tempo, Arif Zulkifli. “Selamat jalan penyair rendah hati: sapardi djoko damono,” cuitnya melalui akun @arifz_tempo.
Dikonfirmasi terpisah, Arif mengungkapkan Sapardi Djoko Damono meninggal dunia akibat penyakit komplikasi.
Sapardi diketahui dirawat di rumah sakit sejak Kamis (9/7) karena penurunan fungsi organ tubuh.
“Sastrawan Sapardi Djoko Damono masuk ICU di Eka Hospital, BSD. Kerja organ tubuh menurun. Mari kita doa bagi kesehatannya,” tulis sutradara dari Komunitas Teater Keliling, Rudolf Puspa melalui akun Twitter , Jumat (10/7) dikutip dari Antara.
Sapardi merupakan sastrawan Indonesia yang aktif sejak tahun 1950an hingga tahun ini. Selain menulis sajak dan puisi, pria kelahiran 20 Maret 1940 itu juga memiliki karya tulis lain berupa esai dan cerita pendek.
Sejumlah puisi karya Sapardi pun mulai diapresiasi dan diangkat ke bentuk seni lainnya seperti dimusikalisasi. Sapardi Djoko Damono telah menulis puluhan buku dan karya tulis. “Hujan Bulan Juni” (1994) adalah salah satu karyanya yang paling terkenal.
Sumber : katadata.co.id
(AP)