Wow Mengesankan! Pura Agung Besakih, Objek Wisata dengan Pusat Kegiatan Spiritual dan Warisan Budaya Bali

(Nusantara7.id) – Dalam artikel ini berisi ulasan destinasi wisata spiritual dan warisan budaya Bali yaitu Pura Agung Besakih.

Bali adalah salah satu wilayah di Indonesia yang menjadi rekomendasi untuk berlibur.

Banyak wisatawan yang memilih Bali untuk menjadi tempat menghabiskan waktu liburannya, baik wisatawan lokal atau asing.

Wisata yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari wisata alam hingga budaya, salah satunya Pura Agung Besakih.

Pura Agung Besakih adalah kompleks pura terbesar dan termegah di Pulau Bali.

Terletak di Desa Besakih, Kecamatan Rendang, pura ini berada di lereng barat daya Gunung Agung, gunung tertinggi di Bali.

Gaya arsitektur Pura Agung Besakih sangat mengagumkan, mencerminkan keindahan khas Bali.

Terletak di ketinggian 915 kaki di kaki Gunung Agung, memberikan pemandangan yang memukau bagi para wisatawan.

Pura ini dibangun pada abad ke-10 Masehi dan sejak itu menjadi pusat kegiatan spiritual Hindu Dharma di Pulau Dewata.

Keunikan dan keindahan Pura Besakih telah mendapatkan pengakuan internasional, sehingga situs ini secara resmi ditetapkan sebagai Situs Warisan Budaya oleh UNESCO.

Pura ini ditetapkan sebagai Situs Warisan Budaya oleh UNESCO setelah berhasil bertahan dari erupsi Gunung Agung pada tahun 1963.

Mencapai Pura Besakih dapat ditempuh dengan akses dari Kota Denpasar, dengan jarak sekitar 25 km ke arah utara dari Kota Semarapura, Kabupaten Klungkung.

Perjalanan menuju pura melalui panorama Bukit Jambul, yang juga merupakan salah satu obyek dan daya tarik wisata Kabupaten Karangasem.

Pura Agung Besakih tidak hanya menjadi destinasi wisata yang populer bagi wisatawan, tetapi juga menjadi tempat penting bagi umat Hindu untuk beribadah dan merenungkan spiritualitas.

Keindahan arsitektur dan lanskap alam yang menakjubkan menciptakan suasana yang sangat damai dan mendalam, menarik wisatawan dari seluruh penjuru dunia untuk mengunjungi tempat suci ini.

Bali, sebagai pulau dengan budaya dan tradisi yang kaya, tetap mempersembahkan keajaiban-keajaiban seperti Pura Agung Besakih kepada dunia.

Semoga keindahan dan nilai spiritual dari pura ini tetap lestari dan terus dihargai oleh generasi-generasi mendatang.

Bagi wisatawan yang ingin berkunjung, Pura Agung Besakih dibuka mulai pukul 08.00 – 18.00 waktu setempat.

Menurut beberapa informasi, tiket masuk ke Pura Agung Besakih sebesar Rp.40.000, sudah lengkap dengan guide, ojek berangkat dan sewa kain.

Harga tiket tersebut sangat terjangkau, apalagi akan mendapatkan pengalaman yang luar biasa.

Segera kunjungi Pura Agung Besakih untuk menikmati liburan dan belajar sejarah salah satu tempat Agung di Bali.

Itulah ulasan destinasi wisata spiritual dan warisan budaya Bali yaitu Pura Agung Besakih. (AGP/YD)
Source : sumenep.jatimnetwork.com

   Send article as PDF